PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI AMPLITUDE MODULATION (AM) MODULATOR DAN DEMODULATOR SEBAGAI WIRELESS DEVICE REMINDER

Maulana Syidik

Informasi Dasar

111118042
621.381
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAKSI: Salah satu sifat dasar manusia adalah lupa. Terkadang manusia lupa membawa barang yang seharusnya dibawa sehingga tertinggal begitu saja. Dompet dan ponsel merupakan contoh barang-barang kecil yang terkadang orang lupa membawanya.
Oleh karena itu dibutuhkan suatu alat yang berfungsi sebagai pengingat atau reminder seseorang yang terkadang lupa membawa barang miliknya.. Alat ini nantinya akan mengingatkan seseorang tersebut sehingga diharapkan resiko barangnya tertinggal akan terminimalisir. Pada tugas akhir ini, dirancanglah alat yang dapat menjadi reminder dengan mengingatkan seseorang akan barang yang tidak sengaja tertinggal dengan menggunakan sistem wireless. Prinsip kerja alat ini yaitu menggunakan Amplitude Modulation (AM) yang diimplementasikan sebagai modulator (transmitter) dan demodulator (receiver). Transmitter dan receiver ini dipasang pada seseorang dan barang miliknya yang sering tertinggal. Sinyal analog akan dikirim transmitter ke receiver nantinya akan dideteksi tegangannya, jika tegangan yang diterima berada di bawah ambang batas (threshold) maka saklar akan terhubung dengan buzzer sehingga buzzer tersebut akan berbunyi dan mengingatkan seseorang untuk mengambil barang yang tertinggal tersebut.
Setelah tugas akhir ini dibuat, maka didapat daya pancar transmitter sebesar -11 dBm dan jangkauan pancar mencapai 60 cm diukur dari receiver. Pada saat 60 cm maka nilai tegangan di relay menuju buzzer adalah sebesar 0.3 Volt, inilah yang menyebabkan buzzer berbunyi. Selain itu, alat yang bekerja pada modulasi AM-SSB (Amplitude Modulation-Single Side Band) ini diperoleh frekuensi kerja sebesar 27.5 MHz dengan modulation index (m) sebesar 0.7.Kata Kunci : reminder, Amplitude Modulation, transmitter, receiver, buzzerABSTRACT: One is human nature to forget. Sometimes people forget to bring items that should be taken so that the lag away. Wallets and cell phones are examples of small items that sometimes people forget it.
Therefore we need a tool that serves as a reminder or a reminder that sometimes someone forgot to take their belongings . This tool will be reminded that a person is expected to risk anything behind will minimize In this final project, designed tool that can be a reminder to remind someone will accidentally left behind items using a wireless system. The working principle of this device is using Amplitude Modulation (AM) is implemented as a modulator (transmitter) and demodulator (receiver). Transmitter and receiver are mounted on a person and their belongings are often left behind. The analog signal will be sent to the receiver transmitter will be detected voltage, if the voltage received is below the threshold (threshold) then the switch will be connected to the buzzer so that the buzzer will sound and alert someone to pick up the items left behind.
After this final assignment is made, the transmitter output power obtained at -11 dBm and transmission range up to 60 cm measured from the receiver. At 60 cm the value of the voltage at the relay towards the buzzer is at 0.3 volts, is what causes the buzzer sounded. In addition, the tool that works on AM-SSB modulation (Amplitude Modulation-Single Side Band) is obtained by the working frequency of 27.5 MHz with a modulation index (m) of 0.7.Keyword: Reminder, Amplitude Modulation, transmitter, receiver, threshold

Subjek

Sistem Elektronika
 

Katalog

PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI AMPLITUDE MODULATION (AM) MODULATOR DAN DEMODULATOR SEBAGAI WIRELESS DEVICE REMINDER
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

Maulana Syidik
Perorangan
M. Sarwoko, Efa Maydhona Saputra
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2013

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini