Segmentasi dan Pelabelan Sinyal Ucapan Otomatis dan Buta untuk Bahasa Indonesia Menggunakan Level Building Dynamic Programming

Anisa Kartika Nugraheni

Informasi Dasar

96 kali
113081015
005.1
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAKSI: Segmentasi dan pelabelan sinyal suara merupakan tugas awal dalam pemprosesan sinyal suara. Proses segmentasi otomatis dan buta dilakukan untuk membagi sinyal suara menjadi beberapa bagian (segmen) tanpa melihat informasi lingusitik dari suara tersebut. Proses ini meliputi pencarian jumlah optimal segmen sinyal suara sebelum kemudian meletakkan batas-batas optimal segmen dan melakukan pelabelan terhadap segmen yang terbentuk.
Dalam Tugas Akhir ini diimplementasikan metode Level Building Dynamic Programming (LBDP) untuk menyelesaikan proses segmentasi dan pelabelan otomatis dan buta untuk sinyal suara dalam Bahasa Indonesia. Pemrograman dinamis memiliki sifat membagi masalah menjadi beberapa submasalah kecil dan mencari solusi dari submasalah-submasalah tersebut (solusi lokal) untuk kemudian digunakan untuk mencari solusi dari masalah yang lebih besar (solusi global). Dengan adanya sifat itu, LBDP diharapkan mampu melakukan segmentasi dengan berbekal informasi akustik saja tanpa memiliki informasi linguistik seperti ortografik ataupun transkripsinya.
Pengujian terhadap metode ini menggunakan 20 sampel sinyal suara bertipe .wav yang merupakan sekumpulan kalimat dengan frekuensi sampling 8000Hz dan berjenis mono. Hasil analisis terhadap insertion segmen sebesar 7% dan deletion sebesar 3%. Untuk lama waktu eksekusi sistem, waktu tercepat adalah 14.5 detik dan waktu terlama adalah 1948,7 detik.
Kata Kunci : Segmentasi, pelabelan, pemrosesan sinyal suara, Level Building Dynamic ProgrammingABSTRACT: Segmentation and labeling of a spech signal is an early tasks in the speech processing. The automatic and blind segmentation process made to divide the speech signal into several parts (segments) regardless of the linguistics of the speech information. This process includes the search for optimal number of segments the speech signal and then, locate optimal segment boundaries and make labeling of the formed segments.
In this final project is implemented Level Building Dynamic Programming (LBDP) method to complete the process of automatic and blind segmentation and labeling, to the sound signal in Indonesian. Dynamic programming problems have the property divided into several smaller subproblems and look for solutions of the subproblems, the subproblems (local solution) and then used to find the solution of larger problems (global solutions). Given the nature of it, LBDP expected to be able to segment armed with acoustic information without having such information linguistik or orthographic transcriptions.
Testing of this method using a database speech signals that have .wav type which is a set of sentences that have 8000Hz sampling frequency and mono-type. The analysis result is 7% insertion and 3% deletion of the segment. For the elapsed time, the fastest is 14.5 second and the slowest 1948,7 second.Keyword: Segmentation, labeling, speech signal processing, Level Building Dynamic Programming

Subjek

Informatika Teori dan Pemrograman
 

Katalog

Segmentasi dan Pelabelan Sinyal Ucapan Otomatis dan Buta untuk Bahasa Indonesia Menggunakan Level Building Dynamic Programming
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

Anisa Kartika Nugraheni
Perorangan
Suyanto, -
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2012

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini