Analisis Performansi Routing Protocol GPSR dan B-MFR pada Jaringan VANet untuk Komunikasi Vehicle to Vehicle (Studi Kasus : Skenario Jalan Raya)

Anisa Butsi Rahmadani

Informasi Dasar

54 kali
113090096
004
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAKSI: Komunikasi vehicle to vehicle (V2V) merupakan jenis komunikasi yang berperan untuk menciptakan keamanan tinggi dan kenyamanan bagi pengemudi dan penumpang. Salah satu penerapan komunikasi V2V adalah pada kendaraan, atau dikenal dengan nama VANet (Vehicular Ad-hoc Network). VANet merupakan jaringan yang berfungsi melakukan pertukaran informasi maupun pencarian jalur. Akibat dari kepadatan dan kecepatan node akan mempengaruhi performansi jaringan. Posisi dari node berfungsi mengetahui informasi posisi kendaraan itu sendiri maupun kendaraan tetangga sehingga dapat menyesuaikan dengan kondisi kendaraan yang selalu bergerak.
Tugas Akhir ini bertujuan menganalisis performansi dua routing protocol berbasis posisi : Greedy Perimeter Stateless Routing (GPSR) dan Border-Node Based Most Forward within Radius Routing Protocol (BMFR)pada VANet dengan studi kasus skenario jalan raya yang memiliki persimpangan. Kedua routing protocol disimulasikan menggunakan NS2 dengan skenario kepadatan node dan kecepatan node.
Evaluasi kinerja dari routing protocol GPSR dan B-MFR ditinjau dari parameter : throughput, packet delivery ratio, packet loss rate, routing overhead dan convergence time. Hasil simulasi ini kemudian dianalisis dan dihasilkan bahwa B-MFR lebih baik untuk kondisi jaringan yang tingkat mobilitasnya tinggi dan jumlah nodenya banyak. Pada skenario pengaruh kepadatan node untuk jumlah node 50 didapatkan bahwa nilai packet delivery ratio B-MFR 96,45 % sedangkan packet delivery ratio GPSR 71,62 %. Skenario pengaruh kecepatan node untuk jumlah node 30, kecepatan 24 m/s didapatkan bahwa nilai packet delivery ratio B-MFR 76,46 % sedangkan packet delivery ratio GPSR sebesar 74,60 %.Kata Kunci : VANet, Routing Protocol berbasis posisi, GPSR, B-MFR, V2V, packet delivery ratioABSTRACT: Vehicle to vehicle (V2V) communication is a communication that provides high-security and convenience for driver and passenger. Its implementation is for network known as Vehicular Ad Hoc Network (VANET). VANET plays role for data interchange and or route discovery. The density and speed of node will impact the network performance. Node position of corresponding or neighboring node is then known to adapt to the highly dynamic topology.
This final project aims to analyze the performance of two position-based routing protocols: Greedy Perimeter Stateless Routing (GPSR) and Border-Node Based Most Forward within Radius Routing Protocol (BMFR) for VANET for highway environment have intersections. The simulation of both routing algorithm is done using NS2 with density and speed of node scenario.
The performance evaluation is measured through metrics such as: throughput, packet delivery ratio,packet loss rate, routing overhead and convergence time. From the simulation and analysis result show that BMFR gives better performance for higher mobility and higher speed of node. For 50 nodes, obtained that packet delivery ratio value of B-MFR is 96,45 % while packet delivery ratio of GPSR is 71,62 %. Meanwhile, node’s speed scenario 30 nodes and speed of 24 m/s, obtained that packet delivery ratio value of B-MFR is 76,46 % while packet delivery ratio of GPSR is 74,60 %.Keyword: VANet, Routing Protocol based position, GPSR, B-MFR, V2V, packet delivery ratio

Subjek

Sistem Komputer dan Jaringan Komputer
 

Katalog

Analisis Performansi Routing Protocol GPSR dan B-MFR pada Jaringan VANet untuk Komunikasi Vehicle to Vehicle (Studi Kasus : Skenario Jalan Raya)
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

Anisa Butsi Rahmadani
Perorangan
Vera Suryani, Gandeva Bayu Satrya
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2013

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini