ABSTRAKSI: Penguatan daya maksimum dan derau minimum sebuah amplifier pada sistem penerima elektronik merupakan dua hal yang sama pentingnya. Pada desain yang sederhana, penguatan daya maksimum dan derau minimum pada umumnya tidak dapat dicapai bersamaan.
Pada proyek akhir ini telah dirancangbangunkan sebuah prototipe Penguat Berderau Rendah (LNA) pada wilayah 2,4-2,484 GHz dengan Noise Figure minimum yang dapat dicapai dan penguatan yang memadai untuk penguat dua tingkat. LNA ini dirancangbangunkan dengan menggunakan transistor BFR92 dan saluran strip mikro sebagai penyepadan impedansinya.
Untuk mengetahui performansi LNA tersebut maka telah dilakukan pengujian, yaitu membandingkan hasil pengukuran dengan spesifikasinya. Pengujian dilakukan dengan mengukur beberapa parameter LNA meliputi pengukuran wilayah frekuensi, pengukuran Noise Figure, pengukuran Gain, pengukuran ratio tegangan gelombang berdiri (VSWR) dan pengukuran impedansi.
Dari hasil pengukuran, LNA yang telah dirancangbangun dapat bekerja pada frekuensi 2,4-2,484 MHz dengan penguatan 10,184 dB dan NF 2 dB, hasil ini hampir sama dengan perancangan yaitu pada frekuensi 2,4-2,484 GHz dengan penguatan minimal 10 dB dengan BW = 84 MHzKata Kunci : ABSTRACT: Maximum power gain and minimum noise of amplifier is very important on electronic receiver system. At simple design, maximum power gain and minimum noise, generally can’t achieve at the same time.
In this final project, Low Noise Amplifier (LNA) at 2.4-2.484 GHz with minimum noise figure and produce enough gain for one stage amplifier was designed and realized. This LNA was designed and realized by BFR92 transistor and microstrip line as matching impedance.
To know performance of the LNA , some test by comparing the result of measurement with its specification have been done. The examination is done by measuring the LNA parameters like frequency region, noise figure, gain, voltage standing wave ratio (VSWR) and characteristic impedance.
From result of examination, this LNA active at 2.4-2.418 MHz with gain 10,184 dB and Noise Figure 2 dB. This result have a similiar of design that is at 2.4-2.484 GHz with minimum gain 10 dB and BW=84 MHzKeyword: