PROGRAM FEATURES TELEVISI “RAGAM TRADISI” EPISODE MAKNA ISLAM DI BALIK TARI TOPENG TUMENGGUNG

NIDA GHAIDA SEPTIANI

Informasi Dasar

15.04.1351
C
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Tari Topeng Tumenggung sebuah seni tradisional yang tidak hanya memiliki nilai hiburan, namun juga memiliki makna Islam yang terkandung didalamnya. Seni yang diciptakan oleh Wali Sanga ini tentunya sudah diperhitungkan makna topeng (kedok), pakaian, musik serta gerakannya sebagai sebuah keindahan yang memiliki nilai syiar agama Islam. Namun, terkadang makna Islam yang terdapat pada Tari Topeng Tumenggung tidak diketahui oleh masyarakat Cirebon, terutama oleh generasi muda. Maka dari itu sangat perlu dilakukannya upaya untuk pengenalan dan pemahaman mendalam tentang makna Islam Tari Topeng Tumenggung Cirebon kepada generasi muda untuk menjaga ke eksistensi warisan budaya ini. Penelitian pada perancangan ini menggunakan metode kualitatif dan pendekatan etnografi digunakan untuk mendapatkan data dan informasi yang dibutuhkan melalui proses studi literatur, observasi, dan wawancara. Hasil analisis akan diolah dalam proses pembuatan statement dan treatment untuk konsep dasar dalam perancangan. Sebagai hasil, makna Islam yang terdapat pada Tari Topeng Tumenggung Cirebon disampaikan melalui program features televisi. Melalui program features televisi ini, diharapkan mampu menambah pengetahuan dan wawasan Tari Topeng Tumenggung bagi generasi muda guna melestarikan kesenian tradisional yang ada di Cirebon.

Kata Kunci : Tari Topeng Tumenggung, Makna Islam, Program Features Televisi.

Subjek

TELEVISION-PROGRAMS
 

Katalog

PROGRAM FEATURES TELEVISI “RAGAM TRADISI” EPISODE MAKNA ISLAM DI BALIK TARI TOPENG TUMENGGUNG
 
 
 

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

NIDA GHAIDA SEPTIANI
Perorangan
Teddy Hendiawan, Muhammad Iskandar
 

Penerbit

Universitas Telkom
 
2015

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini