EVALUASI PROSES BISNIS REGISTRASI DAN USULAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI AKADEMIK DI UNIVERSITAS SRIWIJAYA

HALLEY MI'RAJ DANAR

Informasi Dasar

134 kali
112050107
005.36
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Universitas Sriwijaya merupakan sebuah universitas dengan jumlah mahasiswa sebanyak 23.242 orang dari berbagai program studi ( pada periode Oktober 2008 ). Proses bisnis registrasi kuliah Universitas Sriwijaya sampai saat ini belum terdokumentasi dengan baik dan masih ada aktivitas-aktivitas yang dirasa belum efektif dan efisien. SIMAK ( Sistem Informasi Akademik ) merupakan sistem informasi yang dibangun oleh Universitas Sriwijaya untuk mengotomasi proses registrasi perkuliahannya. Namun, perancangan SIMAK tidak berdasarkan pada proses bisnis registrasi yang ada akibat tidak ada dokumentasi proses bisnis registrasi kuliah sehingga perlu dievaluasi lebih lanjut.
Adapun langkah-langkah yang ditempuh dalam merancang suatu usulan perbaikan proses bisnis registrasi kuliah adalah melalui pemahaman terhadap proses bisnis eksisting kemudian dilakukan analisis value added dan streamlining terhadap seluruh aktivitas untuk mendapatkan proses bisnis usulan. Hasil perbaikan proses ini diharapkan memberikan tingkat efisiensi proses yang lebih baik dalam hal jumlah aktivitas dan jumlah sumber daya manusia yang digunakan.
Proses bisnis usulan dijadikan dasar untuk merancang sistem informasi akademik usulan untuk mengotomasi proses bisnis registrasi usulan. Sistem informasi akademik usulan ini dirancang agar seluruh pihak yang terkait di dalam proses bisnis usulan dapat menggunakannya, terutama pihak internal Universitas Sriwijaya. Sebagai contoh, pembuatan daftar JMT pada pihak internal Universitas Sriwijaya dapat terotomasi sehingga tidak terjadi pembuatan daftar JMT yang berulang kali. Sistem informasi akademik usulan ini dapat menyebabkan pengurangan jumlah sumber daya manusia yang digunakan dalam menjalankan proses registrasi kuliah pada Universitas Sriwijaya. Pengurangan jumlah sumber daya manusia dapat mencapai 36 orang sehingga proses registrasi kuliah dapat dikatakan lebih efisien daripada proses registrasi kuliah yang ada saat ini. perbaikan proses bisnis, perancangan sistem informasi

Subjek

INFORMATION SYSTEM
 

Katalog

EVALUASI PROSES BISNIS REGISTRASI DAN USULAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI AKADEMIK DI UNIVERSITAS SRIWIJAYA
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

HALLEY MI'RAJ DANAR
Perorangan
SRI WIDANINGRUM, CHRISTANTO TRIWIBISONO
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Teknik Industri
Bandung
2010

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini