Banten merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang memiliki potensi wisata yang beragam terutama wisata alamnya, khususnya Kabupaten Tangerang yang terkenal dengan potensi wisata alamnya yang beragam. Salah satunya adalah Kawasan Wisata Telaga Biru Cisoka. Kawasan Wisata Telaga Biru Cisoka ini adalah wisata alam dimana terdapat telaga berwarna hijau kebiruan yang menjadi ciri khas tempat ini dan beragam fasilitas namun belum banyak wisatawan yang mengetahui. Hal ini disebabkan oleh aktivitas promosi yang kurang, adapun yang mengetahui hanya masyarakat sekitar dan beberapa orang yang memang pernah mengunjungi kawasan wisata ini yang memberi tahu dari mulut ke mulut. Karena belum adanya identitas visual yang dapat mengangkat ciri khas dari kawasan wisata ini, yang dapat diimplementasikan dalam berbagai media promosi, oleh karena itu perlu diadakannya perancangan identitas visual untuk Kawasan Wisata Telaga Biru Cisoka. Dalam permasalahan yang ada, agar dapat merancang identitas visual dan media promosinya, harus memperoleh data yang dibutuhkan melalui metode wawancara kepada pihak terkait, metode observasi, dan studi pustaka. Setelah data diperoleh, maka dilakukan analisis data dengan tujuan untuk mengetahui kebutuhan apa saja yang harus dipenuhi. Kemudian yang menjadi outputnya adalah berupa rancangan identitas visual dan media promosi yang dapat diterapkan pada Logo, Website, Brosur, Signage, Wayfinding, Billboard, Poster, dan media pendukung lainnya. Dengan perancangan identitas visual dan media promosi wisata Kawasan Wisata Telaga Biru Cisoka ini, agar dapat dikenal masyarakat luas dan akan berdampak pada peningkatan jumlah pengunjung yang datang pada Kawasan Wisata Telaga Biru Cisoka.
Kata Kunci : Identitas Visual, Media Promosi, Kawasan Wisata Telaga Biru Cisoka.