Berkembangnya zaman di era digital menurut peraturan Bank Indonesia perkembangan teknologi dan sistem informasi terus melahirkan berbagai inovasi khususnya financial technology dalam rangka memenuhi kebutuhan masyarakat, termasuk di bidang jasa sistem pembayaran, baik dari sisi instrumen, penyelenggara, mekanisme, maupun infrastruktur penyelenggaraan proses transaksi pembayaran, saat ini PT Espay Debit Indonesia Koe atau lebih dikenal dengan Dompet Digital DANA yang merupakan platfrom pembayaran digital digunakan oleh berbagai aplikasi, gerai-gerai online dan konvensional dimanapun. Untuk mengetahui pengaruh performance experctancy, effort expectancy, social influence, perceived risk, perceived cost terhadap behavioral intention pada pengguna Dompet Digital DANA di Indonesia adalah tujuan dari penelitian ini. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif, skala pengukuran yang digunakan adalah skalah likert. Populasi penelitian ini adalah pengguna aplikasi DANA di Indonesia menggunakan teknik sampling non probability. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Structural Equation Modeling (SEM). Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan SmartPLS. Hasil dari penelitian ini menjurus pada tanggapan responden mengenai variabel performance expectancy, effort expectancy, perceived cost masuk dalam kategori Baik, variabel social influenced dan perceived risk masuk dalam kategori Cukup Baik, serta hasil dari analisis SEM-PLS adalah perceived cost, effort expectancy, social influence, perceived risk, perceived cost memiliki pengaruh signifikasn terhadap behavioral intention.
Kata Kunci: Behavioral intention, Performance Expectancy, Effort Expectancy, Social Influence, Perceived Risk, Perceived Cost.