PERBAIKAN MODEL BISNIS PADA PENJUALAN PRODUK PERANGKAT KTP ELEKTRONIK MENGGUNAKAN METODE BUSINESS MODEL CANVAS

OVIE ISNANDA IRSA

Informasi Dasar

131 kali
21.05.004
C
Karya Ilmiah - Thesis (S2) - Reference

PT XYZ adalah salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang memiliki beberapa unit bisnis yang salah satunya bergerak pada bidang Information and Communication Technology (ICT). PT XYZ merupakan salah satu distributor perangkat e-KTP terbesar di Indonesia yang memiliki marketshare sebesar 60%. Pada tahun 2019 terdapat beberapa masalah yang terjadi pada elemen bisnis retail perangkat e-KTP di PT XYZ yaitu pada elemen customer relationship berupa keluhan customer yang tidak diberi feedback, pada elemen channels berupa tingkat churn rate reseller menurun hingga 12.50 %, pada elemen revenue streams yaitu adanya penurunan pendapatan dan pada key resources yaitu adanya keterlambatan invoice kepada pelanggan. Adanya permasalahan pada keempat elemen bisnis tersebut mengakibatkan bisnis model menjadi kurang efektif sehingga perlu dilakukan proses perbaikan pada bisnis model. Melalui metode Business Model Canvas dilakukan analisis SWOT terhadap empat aspek utama yaitu proposisi nilai, infrastruktur, biaya dan pendapatan serta hubungan pelanggan. Kemudian perancangan strategi juga dilakukan menggunakan analisis kekuatan, kelemahan, ancaman dan peluang yang dialami oleh PT XYZ. Pemilihan prioritas strategi dilakukan menggunakan metode Analytical Hierarchy Process (AHP) kepada tiga orang expert yang bersinggungan langsung pada PT XYZ. Hasil dari penelitian ini berupa Business Model Canvas usulan akan dipetakan pada 9 blok bangunan yaitu pada customer segment, value proposition, channels, customer relationship, revenue streams, cost structur, key activities, key partnership dan key resources. Kata kunci : Business Model Canvas, Analisis SWOT, Analytical Hierarchy Process (AHP).

Subjek

INDUSTRY MANAGEMENT
 

Katalog

PERBAIKAN MODEL BISNIS PADA PENJUALAN PRODUK PERANGKAT KTP ELEKTRONIK MENGGUNAKAN METODE BUSINESS MODEL CANVAS
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

OVIE ISNANDA IRSA
Perorangan
Agus Achmad Suhendra, Sri Martini
 

Penerbit

Universitas Telkom, S2 Teknik Industri
Bandung
2021

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini