ANALISIS PENGARUH PROMOSI PENJUALAN TERHADAP PROSES KEPUTUSAN PEMBELIAN TIKET PESAWAT DI WEBSITE TRAVELOKA PADA MASYARAKAT KOTA DEPOK

CHESSA BUNGA RAISYA

Informasi Dasar

147 kali
21.04.1435
658.84
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Berkembangnya traveling saat ini semakin menunjukkan perbedaannya dengan kegiatan traveling zaman dulu, seperti dalam pemesanan tiket pesawat yang sering dilakukan secara online. Saat ini, konsumen hanya perlu membuka website penyedia booking tiket dan Traveloka termasuk ke dalam website penyedia booking tiket terbaik di Indonesia. Sebagai website penyedia booking tiket terbaik, Traveloka masih mengalami penurunan pembeli. Pada tahun 2019, mengalami penurunan penumpang sebesar 21.94%, dan tahun 2020 terjadi penurunan kembali karena adanya COVID-19. Penurunan pembelian yang terjadi menyebabkan Traveloka melakukan kegiatan promosi penjualan.

Sehingga, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi konsumen terhadap promosi penjualan Traveloka dan proses keputusan pembelian tiket pesawat di website Traveloka pada masyarakat Kota Depok, serta untuk mengetahui pengaruh promosi penjualan terhadap proses keputusan pembelian tiket pesawat di website Traveloka pada masyarakat Kota Depok, dan alat promosi penjualan yang paling berpengaruh.

Populasi dalam penelitian ini adalah masyarakat Kota Depok yang menggunakan website Traveloka, sebanyak 385 responden. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan menggunakan analisis regresi linier berganda.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa persepsi masyarakat Kota Depok terhadap promosi penjualan berada dalam kategori baik dan terhadap proses keputusan pembelian pada kategori sangat baik. Berdasarkan hasil analisis regresi berganda menunjukkan bahwa promosi penjualan berpengaruh sebesar 34,10% terhadap proses keputusan pembelian dan paket harga menjadi alat promosi penjualan yang paling berpengaruh.

Sehingga, perusahaan diharapkan dapat membuat paket harga untuk tiket pesawat yang dinilai dapat menghemat pengeluaran, seperti (1) membuat paket harga untuk tiket pesawat pulang-pergi dan hotel untuk para penumpang; (2) membuat paket harga untuk tiket pesawat dan tiket tempat wisata untuk para penumpang; (3) Membuat paket harga untuk tiket pesawat dan transportasi di destinasi liburan untuk para penumpang; (4) membuat paket harga untuk pembelian tiket pesawat dengan pembayaran menggunakan PayLater Traveloka; dan (5) membuat paket harga untuk pembelian tiket pesawat dengan pembayaran menggunakan kartu kredit. Serta, diharapkan peneliti selanjutnya dapat menambahkan alat promosi penjualan yang belum diteliti seperti premium, refunds, bonus packs, dan event marketing karena memiliki kemungkinan akan berpengaruh terhadap Proses Keputusan Pembelian tiket pesawat di website Traveloka.

Kata Kunci: promosi penjualan, proses keputusan pembelian, Traveloka

Subjek

MARKETING
PROMOTION-MEDIA,

Katalog

ANALISIS PENGARUH PROMOSI PENJUALAN TERHADAP PROSES KEPUTUSAN PEMBELIAN TIKET PESAWAT DI WEBSITE TRAVELOKA PADA MASYARAKAT KOTA DEPOK
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

CHESSA BUNGA RAISYA
Perorangan
Heppy Millanyani
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Manajemen (Manajemen Bisnis Telekomunikasi & Informatika)
Bandung
2021

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini