PERANCANGAN RISK REGISTER DAN RISK RESPONSE TERHADAP PROYEK PENGEMBANGAN APLIKASI DANA PENSIUN DENGAN MENGGUNAKAN PROBABILITY IMPACT MATRIX PADA PT.XYZ

GHIFARI NAUFAL RAHMAN

Informasi Dasar

21.04.2116
658.404
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Penelitian ini menganalisis risiko kualitatif dari sebuah proyek aplikasi dana pensiun dengan singkatan “Dapen” pada PT.XYZ dan Dapen PT.XYZ. Aplikasi Dana Pensiun adalah sebuah aplikasi yang berfokus terhadap informasi dana pensiun yang dialirkan kepada karyawan PT.XYZ yang telah pensiun atau habis masa jabatannya sebagai karyawan PT.XYZ. Dalam penegerjaan proyek ini, terjadi perpanjangan waktu pengerjaan proyek (adendum) yang disebabkan oleh banyaknya risiko yang terjadi selama masa proyek berlangsung. Hal ini disebabkan oleh belum adanya identifikasi risiko yang mampu menganalisis risiko lebih lanjut. Proyek ini kemudian akan dijalankan untuk proyek Dana Pensiun versi 2 yang akan digunakan untuk anak perusahaan PT.XYZ. Perancangan risiko yang digunakan untuk proyek aplikasi Dana Pensiun versi 2 ini adalah berdasarkan proyek Dana Pensiun versi 1 untuk PT.XYZ. Penenlitian dilakukan dengan cara mengumpulkan risiko dan membuat risk register proyek aplikasi Dana Pensiun dan teridentifikasi sebanyak 41 risiko yang ada dalam proyek Dapen. Kemudian setelah risk register ada, langkah berikutnya adalah membuat risk severity yang dinilai menggunakan metode expert judgement. Hasil dari risk severity adalah 28 risiko negatif yang memiliki severity medium 2 risiko positif dengan severity medium, dan 11 risiko dengan severity rendah. Kemudian dilanjutkan dengan strategi respon risiko dimana hasil dari pengolahan risk response ditemukan sebanyak 7 risiko dengan respon risiko avoid, 28 buah risiko dengan respon mitigate, 4 buah risiko dengan respon accept, dan 2 risiko dengan respon share. Maanfaat dari penelitian ini adalah sebagai tolak ukur untuk menilai dan acuan dalam melihat sebuah risiko di aplikasi Dana Pensiun versi 2

Subjek

PROJECT MANAGEMENT
RISK MANAGEMENT,

Katalog

PERANCANGAN RISK REGISTER DAN RISK RESPONSE TERHADAP PROYEK PENGEMBANGAN APLIKASI DANA PENSIUN DENGAN MENGGUNAKAN PROBABILITY IMPACT MATRIX PADA PT.XYZ
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

GHIFARI NAUFAL RAHMAN
Perorangan
Wawan Tripiawan, Devi Pratami
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Teknik Industri
Bandung
2021

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini