Agrobis - Aplikasi Manajemen Peternakan Ayam Broiler Berbasis Android dan Web

NURHILAL HAMDI

Informasi Dasar

127 kali
21.06.203
005.1
Karya Ilmiah - TA (D3) - Reference

Tingginya konsumsi ayam broiler di masyarakat dari tahun ketahun membuat peternak ayam broiler harus memaksimalkan produktivitasnya. Salah satu faktor penting dalam menentukan produktivitas peternakan ayam broiler adalah kualitas pemantauan selama masa pemeliharaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengelola data pemeliharaan kandang dalam mengambil data pemeliharaan, selain itu penelitian ini juga bertujuan menyajikan data perkembangan ternak ayam selama pemeliharaan untuk memudahkan perusahaan dalam mendukung pencapaian dan kinerja untuk meningkatkan produktivitasnya. Dengan aplikasi ini semua data terkait budidaya mulai verifikasi kesiapan kandang hingga panen didapat dengan cepat. Dengan data up to date yang dapat di akses oleh semua stakeholder mulai proses input data oleh Anak Buah Kandang (petugas kandang) dapat di monitor oleh Administrator dan Manager perusahaan sehingga proyeksi pencapaian target produksi memiliki rasio error yang lebih terukur. Dari hasil evaluasi penilaian yang dilakukan terhadap aplikasi Agrobis berbasis android dan web dari 5 responden dengan 10 pertanyaan mendapatkan skor 64% yang berarti aplikasi Agrobis berbasis android dan web masuk kategori Marginal High dengan rating Ok, sehingga dapat disimpulkan bahwa aplikasi Agrobis berbasis android dan web sudah mampu membantu para petugas, dalam hal ini petugas kandang dan administrator yang terlibat di perusahaan peternakan ayam broiler dalam mengumpulkan data perkembangan selama pemeliharaan ayam berlangsung serta mampu membantu dan mendukung pencapaian perusahaan untuk meningkatkan produktivitasnya. Kata Kunci: Manajemen kandang, Ayam broiler, Manajemen ternak

Subjek

APPLICATION SOFTWARE-DEVELOPMENT
 

Katalog

Agrobis - Aplikasi Manajemen Peternakan Ayam Broiler Berbasis Android dan Web
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

NURHILAL HAMDI
Perorangan
Rizza Indah Mega Mandasari
Indonesia

Penerbit

Universitas Telkom, D3 Rekayasa Perangkat Lunak Aplikasi
Bandung
2021

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini