PERSINGGUNGAN IDENTITAS PADA RUANG SOSIAL DAN KAITANNYA DENGAN ESTETIKA PERSEPSI VIRGIL ALDRICH

WENDI ABDUL FITRIANSYAH

Informasi Dasar

64 kali
21.04.3297
750
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Dalam melihat dan berinteraksi dengan sebuah objek, setiap individu selalu mempunyai penglihatan juga penilaian masing-masing pada setiap persepsi mengenai suatu objek, dan persepsi mengenai sesuatu yang benar dan salah, buruk dan bagus, yang terbangun dalam suatu individu atau kelompok dalam ruangnya masing-masing. Begitu pula dengan ruang sosial, diartikan sebagai ruang yang secara sosiologis dapat didefinisikan menjadi ruang secara personal maupun ruang secara umum (publik), yang pasti dengan adanya sebuah ruang dapat berpengaruh terhadap perkembangan suatu individu ataupun kelompok masyarakat. Sebagai sebuah wadah, ruang tersebut mempunyai segmentasi kepentingannya masing-masing, dengan identitas yang berbeda, budaya yang berbeda, pembangunan yang berbeda, dan dari perbedaan tersebut menimbulkan akulturasi yang saling tumpang-tindih. Yang dimaksud akulturasi tersebut, yaitu perbedaan antara ruang sosial yang bersifat urbanisasi dan subsisten, pada kedua ruang tersebut selalu menghadirkan dinamika sosial yang khas melalui persepsi sosial yang hadir pada masing-masing ruang. Perbedaan persepsi tersebut menurut penulis, mirip dengan pembahasan estetika persepsi Virgil Aldrich, yang melihat sebuah objek sebagai dualitas ambigu (dua arti). Penulis ikut andil dalam merasakan hal tersebut, karena tinggal dalam persinggungan dan peririsan antara kedua ruang sosial tersebut. Penulis mencoba memvisualisasikannya melalui karya lukisan dengan medium campuran, dan juga memvisualisasikan objek dari kedua ruang sosial tersebut menggunakan pendekatan found object, karena sedikitnya dapat mewakilkan representasi dari dinamika sosial.

Kata Kunci : masyarakat, ruang sosial, persinggungan ruang, akulturasi, dinamika sosial, estetika persepsi, found object, lukisan.

Subjek

PAINTING
 

Katalog

PERSINGGUNGAN IDENTITAS PADA RUANG SOSIAL DAN KAITANNYA DENGAN ESTETIKA PERSEPSI VIRGIL ALDRICH
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

WENDI ABDUL FITRIANSYAH
Perorangan
DIDIT ENDRIAWAN, TEDDY AGENG MAULANA
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Seni Rupa
Bandung
2021

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini