Perkembangan teknologi saat ini sangat dibutuhkan manusia untuk membantu menyelesaikan aktivitas sehari-hari. Perkembangan teknologi ini sangat dibutuhkan di setiap kantor, industri, akademik, pemerintahan dan masyarakat untuk berbagai keperluan. Dinas Perhubungan (DISHUB) Kota Bandung adalah salah satu instansi yang mengikuti perkembangan teknologi. DISHUB Kota Bandung saat ini sudah memiliki aplikasi manajemen lalu lintas bernama Area Traffic Control Sistem (ATCS). Namun saat ini terdapat permasalahan mengenai pelaporan insiden dan feedback dari masyarakat. Beberapa insiden atau kecelakaan yang diakibatkan oleh sarana dan prasarana jalan raya tentunya akan mendapatkan perhatian lebih dari DISHUB. DISHUB dapat memonitor dimana saja kejadian kecelakaan atau insiden yang diakibatkan karena sarana dan prasarana.
Solusi yang diberikan untuk membantu menyelesaikan permasalahan yang dimiliki oleh DISHUB Kota Bandung adalah dengan dengan mengembangkan sistem informasi manajemen persimpangan lalu lintas Bernama PEUNTAS. Oleh karena itu diperlukan pengembangan sebuah aplikasi berbasis website dengan nama PEUNTAS untuk Manajemen Persimpangan Lalu Lintas dengan harapan dapat memecahkan permasalahan yang sedang dihadapi oleh DISHUB Kota Bandung. Aplikasi PEUNTAS yang dikembangkan akan memberika fitur-fitur yang dapat dimanfaatkan oleh pihak DISHUB Kota Bandung dalam mendapatkan informasi mengenai pelaporan insiden yang terjadi di persimpangan lalu lintas dan feedback yang diberikan dari pengguna umum serta pengguna umum dapat lebih mudah mendapatkan informasi mengenai insiden yang sedang terjadi di persimpangan lalu lintas.
Kata kunci — manajemen lalu lintas, website, pelaporan insiden, feedback