Ruangan kelas merupakan salah satu tempat yang cukup rentan penyebaran Covid-19 mengingat banyak mahasiswa yang berasal dari berbagai macam kota di Indonesia. Penerapan sistem presensi non kontak dengan sistem Internet of Things (IoT) merupakan salah satu upaya untuk menghindari hal tersebut. Sehingga diharapkan penyebaran Covid-19 dapat dicegah pada ruangan kelas. Untuk melakukan penelitian tentang hal tersebut dilakukan perancangan alat monitoring suhu dan presensi pada ruangan kelas berbasis IoT. Alat dirancang dengan menggunakan webcam dan QR Code untuk mendeteksi pengguna, sensor suhu MLX90614 untuk mendeteksi suhu pengguna, dan Raspberry pi sebagai sistem kendali utama. Sistem tersebut terkoneksi dengan cloud IoT dengan memanfaatkan database MySQL. Data hasil penelitian menunjukkan bahwa QR Code dapat digunakan dengan baik untuk mendeteksi user berdasarkan variasi pengujian sudut dan jarak. Pengujian sensor MLX90614 cukup baik dengan tingkat kesalahan rata-rata pembacaan sebesar 1,19%. Sistem IoT berhasil diterapkan dengan rata-rata delay pengiriman data ke database MySQL selama 1,4 detik.