Pengaruh Komunikasi Interpersonal Karyawan bagian Pelayanan Bluder Cokro terhadap Kepuasan Pelanggan

DIPTYA RAMADANI

Informasi Dasar

178 kali
23.04.2895
658.8342
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Jenis usaha yang mulai berkembang adalah bisnis dalam bidang makanan salah satunya merupakan usaha roti jadul. Bisnis roti jadul yang menjadi pelopor di Indonesia dan bertahan hingga saat ini adalah usaha roti Bluder Cokro. Semakin banyak peminat roti ini mulai banyak bermunculan bisnis serupa. Ditengah persaingan bisnis perusahaan harus mampu mempertahankannya melalui kepuasan konsumen dari pelayanan terbaik yang diberikan perusahaan kepada pelanggan. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui besaran pengaruh komunikasi interpersonal karyawan pada bagian pelayanan Bluder Cokro terhadap kepuasan pelanggan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif secara eksplanasi. Teknik sampling dalam penelitian menggunakan non-probability yaitu sampling purposive dengan sampel sebanyak 100 responden. Hasil uji koefisien korelasi ditemukan adanya hubungan yang kuat, signifikan dan searah dengan nilai t hitung yang memberikan pengaruh signifikan sebesar 8,329 > t tabel 1,660. Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh dari komunikasi interpersonal karyawan bagian pelayanan Bluder Cokro melalui uji keofisien determinasi sebesar 41,6% terhadap kepuasan pelanggan dan sisanya 58,4% dipengaruhi oleh faktor lain di luar dari penelitian ini.

Subjek

PERILAKU KONSUMEN
INTERPERSONAL COMMUNICATION,

Katalog

Pengaruh Komunikasi Interpersonal Karyawan bagian Pelayanan Bluder Cokro terhadap Kepuasan Pelanggan
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

DIPTYA RAMADANI
Perorangan
Yuliani Rachma Putri
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Ilmu Komunikasi
Bandung
2023

Koleksi

Kompetensi

  • KII1I2 - KOMUNIKASI INTERPERSONAL
  • KII2M3 - PERILAKU KONSUMEN

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini