Dengan adanya perkembangan dan perubahan teknologi dan informasi yang terus berubah, maka terjadinya juga perubahan life style atau kebiasaan baru bagi kegiatan masyarakat. Kebiasaan atau life style yang sedang marak terjadi saat ini salah satunya ialah menghabiskan waktu dan melakukan kegiatan coffee shop. Salah satu coffee shop yang terkenal ialah Kopi Nako Daur Baur Senayan Park yang baru diresmikan buka pada bulan oktober 2022 lalu. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh dan seberapa besar pengaruh lokasi dan kualitas pelayanan terhadap brand image di kopi nako daur baur senayan park. Sub variabel pada variabel Lokasi (X1) yaitu Building Layout, Experience, dan Concept & Tenancy Mix. Sub variabel Kualitas Pelayanan (X2) yaitu Tangibles, Empathy, Reliability, dan Responsiveness. Dan untuk sub variabel Brand Image (Y) yaitu Strenght of Brand Association, Favorable of Brand Association, dan Uniqueness of Brand Association. Peneliti menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan teknik accidental sampling. Populasi dalam penelitian ini ialah masyarakat yang sedang berada di Kopi Nako Daur Baur Senayan Park dan jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 200 responden. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian analisis regresi linier berganda menyatakan bahwa Lokasi dan Kualitas Pelayanan berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Brand Image di Kopi Nako Daur Baur Senayan Park, hal tersebut dapat dilihat pada variabel Lokasi (X1) nilai Thitung 3,272 > Ttabel 1,972 yang artinya H0 ditolak dan H1 diterima. Sedangkan pada variabel Kualitas Pelayanan (X2) nilai Thitung 8,432 > Ttabel 1,972 yang artinya H0 ditolak dan H1 diterima. Besar pengaruh lokasi dan kualitas pelayanan terhadap brand image di kopi nako daur baur senayan park sebesar 41,9% sedangkan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain.
Kata Kunci: Lokasi, Kualitas Pelayanan, Brand Image