PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA DENGAN KEPUASAN KERJA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING DI PT. XYZ - Dalam bentuk buku karya ilmiah

AAN FAUZAN MASRURI

Informasi Dasar

23.05.337
658.3
Karya Ilmiah - Thesis (S2) - Reference

ABSTRAK

 

 

PT. XYZ adalah sebuah perusahaan otomotif multinasional yang berkantor pusat di Plymouth Michigan Amerika Serikat. Perusahaan ini mempunyai lebih dari 200 fasilitas manufaktur serta lebih dari 70 ribu karyawan tersebar di 31 negara di seluruh dunia.  Produk utama yang dihasilkan adalah jok / car seat dengan teknologi terbaru yang diperuntukkan untuk kendaraan roda 4 atau lebih. Perusahaan ini menguasai sekitar 23% pangsa pasar automotive di Asia dengan pelanggan utamanya adalah Toyota, Nissan, Honda dan Hyundai. Sedangkan di Indonesia, perusahaan ini berdiri sejak tahun 2007 berlokasi di daerah Tambun, Bekasi Jawa Barat dan pada tahun 2010 dilakukan relokasi ke lokasi yang sekarang, berada di  Purwakarta Jawa Barat, dan terdiri dari 4 Plant / pabrik yaitu JIT/Assembly Plant, Metal Plant, Foam Plant dan Trim/Sewing Plant.

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. XYZ, dengan kepuasan kerja sebagai variabel intervening. Data dalam penelitian ini diperoleh dengan menyebarkan kuesioner terhadap 206 orang karyawan di PT. XYZ. Metode yang digunakan adalah structural equation modelling (SEM) dengan menggunakan software SEM LISREL.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa lingkungan kerja tidak berpengaruh pada kinerja karyawan, motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan pada kinerja karyawan, lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan pada kepuasan kerja, motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan pada kepuasan kerja, kepuasan kerja berpengaruh positif dan signifikan pada kinerja karyawan, lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan pada kinerja karyawan melalui kepuasan kerja. dan motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan pada kinerja karyawan melalui kepuasan kerja.

Dari hasil penelitian yang diperoleh, penulis berharap dapat menjadi salah satu referensi bagi perusahaan untuk dapat melakukan perbaikan dalam hal peningkatan kinerja karyawan melalui aspek kepuasan kerja, lingkungan kerja serta motivasi kerja karyawan di perusahaan.

 

Kata Kunci: Lingkungan Kerja, Motivasi Kerja, Kinerja Karyawan, Kepuasan Kerja

 

Subjek

TALENT MANAGEMENT
LINGKUNGAN KERJA,

Katalog

PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA DENGAN KEPUASAN KERJA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING DI PT. XYZ - Dalam bentuk buku karya ilmiah
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

AAN FAUZAN MASRURI
Perorangan
Fetty Poerwita Sary
 

Penerbit

Universitas Telkom, S2 Manajemen PJJ
Bandung
2023

Koleksi

Kompetensi

  • ELI1D3 - MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini