Perkembangan teknologi digital, khususnya media sosial, membawa peluang besar bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dalam membantu memperluas jangkauan pasar mereka. Bursa Camera JM, sebuah UMKM yang bergerak di bidang fotografi, menghadapi tantangan dalam memanfaatkan media sosial, terutama Instagram, sebagai platform pemasaran utama. Instagram berpotensi besar untuk membantu meningkatkan visibilitas dan interaksi dengan audiens, namun Bursa Camera JM belum sepenuhnya dapat memanfaatkan fitur-fitur yang tersedia untuk mencapai tujuan pemasaran yang efektif.
Tujuan dari proyek akhir ini untuk merancang dan menerapkan strategi pemasaran digital yang efektif melalui media sosial Instagram bagi Bursa Camera JM untuk meningkatkan kesadaran merek, interaksi dengan audiens, dan konversi penjualan.
Metode yang digunakan dalam proyek akhir ini adalah analisis kualitatif terhadap data engagement, reach, dan feedback dari audiens yang diperoleh melalui fitur Instagram insights dan survei sederhana kepada pengikut. Untuk memperoleh data tersebut dilakukan serangkaian langkah sistematis, mulai dari perancangan profil Instagram, pengembangan konten yang konsisten dan menarik, hingga penggunaan fitur analitik untuk mengukur keberhasilan strategi yang diterapkan.
Hasil temuan penelitian menunjukkan bahwa penerapan strategi yang dirancang mampu meningkatkan engagement rate, terutama melalui penggunaan konten visual yang kuat dan call-to-action yang efektif. Selama periode April hingga Juni 2024, engagement rate rata-rata meningkat dari 2,34% di bulan Mei menjadi 3,54% di bulan Juni, dengan peningkatan rata-rata reach dari 1.012 menjadi 1.519 pada bulan April. Selain itu, penggunaan fitur seperti Instagram Stories dan Reels terbukti efektif dalam menarik perhatian audiens baru dan mempertahankan minat pengikut yang sudah ada, tercermin dari peningkatan jumlah pengikut baru sebanyak 20% selama tiga bulan tersebut.
Kata Kunci: Digital Marketing, Social Media Marketing, Instagram Marketing, Content Marketing.