Dompet digital, seperti LinkAja, semakin populer di Indonesia, termasuk di kalangan mahasiswa Universitas Telkom. Sehingga tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui persepsi mahasiswa terhadap kualitas layanan dari Link Aja.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis deskriptif, data dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarkan kepada 100 mahasiswa pengguna LinkAja di Universitas Telkom. Teknik pengambilan pada penelitian ini menggunakan teknik purpose sampling. Analisis dilakukan secara deskriptif untuk menggambarkan kualitas layanan, dengan menggunakan 6 indikator yaitu easy of use, aesthetics, connectedness, perceived control, perceived risk, dan trust.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perceived control dan perceived risk mendapatkan skor paling tinggi, yang artinya responden yang merupakan pengguna dari LinkAja, mau menggunakan aplikasi ini dikarenakan pengguna memungkinkan melakukan kontrol terhadap transaksi yang dilakukan, dan merasa aman karena data pribadi terjaga. Namun, easy of use dan trust perlu di tingkatkan, karena mendapatkan skor paling rendah.
Kata Kunci: Dompet Digital, Kualitas Layanan