Representasi Dissociative Identity Disorder Dalam Film “Fight Club” (Analisis Semiotika John Fiske) - Dalam bentuk buku karya ilmiah

ANDI ANANDA ALMER

Informasi Dasar

215 kali
24.04.3394
302.2
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Dissociative Identity Disorder (DID) atau gangguan identitas disosiatif adalah gangguan mental yang melibatkan kehadiran dua atau lebih identitas yang berbeda dalam satu individu, dengan masing-masing identitas memiliki ciri, memori, dan perilaku yang unik. Film "Fight Club" mengangkat tema ini melalui karakter Narator dan alter egonya, Tyler Durden. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis representasi DID dalam film "Fight Club" menggunakan teori representasi John Fiske. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan paradigma kritis, menganalisis lima adegan dalam film. Teknik analisis semiotika John Fiske digunakan untuk memeriksa tiga level representasi, yaitu level realitas, level representasi, dan level ideologi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa film ini berhasil menggambarkan dinamika antara Narator dan Tyler Durden sebagai refleksi dari gangguan identitas disosiatif. Analisis ini membantu mengungkap bagaimana elemen sinematik dan naratif dalam film "Fight Club" merepresentasikan pengalaman disosiatif dan konflik internal yang dialami oleh karakter utama. Representasi DID dalam film ini tidak hanya memberikan wawasan tentang kondisi tersebut tetapi juga mencerminkan pengaruh sosial dan budaya yang kompleks.

Subjek

CONTENT ANALYSIS
 

Katalog

Representasi Dissociative Identity Disorder Dalam Film “Fight Club” (Analisis Semiotika John Fiske) - Dalam bentuk buku karya ilmiah
 
 
 

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

ANDI ANANDA ALMER
Perorangan
Dimas Satrio Wijaksono
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Ilmu Komunikasi
Bandung
2024

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini