Pengaruh Intellectual Capital, Growth Opportunity, dan kebijakan Dividen Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Kasus Pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Makanan dan Minuman Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2018-2022) - Dalam bentuk buku karya ilm

SHENNY SYAMSUDIN

Informasi Dasar

344 kali
24.04.4064
332
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Harga saham mencerminkan nilai suatu perusahaan, sehingga semakin tinggi harga saham, semakin tinggi pula nilai perusahaan tersebut. Harga saham terbentuk berdasarkan penawaran dan permintaan di bursa efek. Penerbitan saham bertujuan untuk memperoleh dana atau modal yang digunakan untuk kebutuhan jangka panjang perusahaan.
Penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki penyebab penurunan harga saham selama pandemi COVID-19, yang dapat dianalisis berdasarkan intellectual capital, growth opportunity, dan kebijakan dividen.
Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2018-2022. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu purposive sampling dan diperoleh 10 perusahaan dalam periode penelitian 5 tahun, sehingga diperoleh 50 total sampel penelitian. Pengujian dalam penelitian ini menggunakan uji statistik deskriptif dengan metode analisis regresi data panel.
Berdasarkan hasil penelitian, secara simultan variabel intellectual capital, growth opportunity, dan kebijakan dividen berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan perusahaan sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2018-2022. Secara parsial hanya variabel growth opportunity yang berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan,
Untuk penelitian selanjutnya, disarankan untuk mengkaji ulang variabel independen dan dependen dengan menggunakan sektor perusahaan yang berbeda, atau menggunakan variabel independen yang berbeda pada sektor perusahaan yang sama.

Kata Kunci : Intellectual Capital, Growth Opportunity, Kebijakan Dividen, Nilai Perusahaan.

Subjek

FINANCIAL ACCOUNTING
 

Katalog

Pengaruh Intellectual Capital, Growth Opportunity, dan kebijakan Dividen Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Kasus Pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Makanan dan Minuman Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2018-2022) - Dalam bentuk buku karya ilm
 
x,71p.:il,;pdf file
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

SHENNY SYAMSUDIN
Perorangan
Leny Suzan
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Akuntansi
Bandung
2024

Koleksi

Kompetensi

  • SA212023 - AKUNTANSI KEUANGAN 1

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini