Dari tahun ke tahun, Social Network menjadi salah satu akses komunikasi jarak jauh yang semakin berkembang. Seiring dengan perkembangannya Social Network seperti Friendster, Facebook, hingga yang paling trend bagi pengguna internet yaitu Twitter mengundang sebagian kalangan untuk melakukan riset mengenai pola interaksi antar pengguna dengan memanfaatkan Social Network. Mulai dari informasi, komunikasi, kekuatan hingga pengukuran tingkat popularitas seorang pengguna yang dikenal dengan istilah Social Network Analysis. Social Network Analysis (SNA) adalah analisis metodologi jaringan sosial. Analisis jaringan sosial memandang hubungan sosial dalam hal teori jaringan, yang terdiri dari node (mewakili individu aktor dalam jaringan) dan hubungan (yang mewakili hubungan antar individu , seperti persahabatan , kekeluargaan, posisi organisasi dll). Berdasarkan definisi tersebut, hubungan sosial sesorangan dalam sebuah jaringan digambarkan dalam sebuah graf. Pada Twitter, relasi yang terjalin antar user dapat digambarkan dengan interaksi yang ada didalamnya yaitu Following/Followed, Mention dan Reply, dimana user digambarkan sebagi node, relasi digambarkan sebagai edge. Relasi yang terjalin ini akan mempengaruhi tingkat popularitas setiap user, tergantung seberapa besar jumlah relasi yang dibentuk. Untuk mengukur tingkat kepopuleran user tersebut digunakan Centrality dengan mengukur bobot yang dimiliki sebuah user. Pada penelitian ini metode Centrality yang digunakan untuk mengukur tingkat popularitas suatu node didalam sebuah jaringan dengan mengimplementasikan metode PageRank Centrality.
Social Network Analysis, Centrality, PageRank Centrality.