STUDI ETNOGRAFI VIRTUAL PESAN KAMPANYE #AMBILPILIHANMU TENTANG KESETARAAN GENDER PADA PENGIKUT AKUN INSTAGRAM @ZOYALOVERS

FELLICYA ANGELINA EFFENDI

Informasi Dasar

91 kali
21.04.3150
621.382
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Penelitian yang berjudul “Studi Etnografi Virtual Pesan Kampanye #AmbilPilihanmu Tentang Kesetaraan Gender Pada Pengikut Akun Instagram @zoyalovers” bertujuan untuk memahami bagaimana konsep kesetaraan gender dibangun melalui aktivitas pertukaran teks pada kolom komentar unggahan kampanye #AmbilPilihanmu dan peran bahasa verbal juga non verbal yang digunakan oleh para pengikut akun Instagram @zoyalovers dalam memahami konsep tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode etnografi virtual, dengan tujuan untuk melihat lebih dalam fenomena yang berkaitan dengan komunitas virtual yang berkomunikasi menggunakan internet sebagai medianya. Fokus penelitian ini ialah aktivitas pertukaran budaya berupa teks yang terjadi pada pengikut akun Instagram @zoyalovers dalam memahami konsep persamaan hak antara perempuan dan laki-laki. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini ialah wawancara secara daring, observasi, dan juga dokumentasi. Hasil penelitian yang didapatkan adalah unggahan kampanye #AmbilPilihanmu yang diproduksi oleh ZOYA memberikan dampak pada pengguna berupa informasi juga dampak secara emosional. Selain itu, terdapat penggunaan bahasa verbal dan non verbal yang digunakan para pengguna selama melakukan aktivitas pertukaran teks pada unggahan kampanye #AmbilPilihanmu dalam memahami konsep kesetaraan gender khususnya yang berkaitan dengan stereotipe di mana bahasa verbal digunakan untuk transmisi informasi juga berinteraksi. Adapun bentuk pesan non verbal yang digunakan oleh para pengikut akun Instagram @zoyalovers adalah berupa emotikon, untuk mengungkapkan ekspresi juga memperkuat makna pesan.

Kata Kunci: Emotikon, Etnografi Virtual, Instagram @zoyalovers, Kesetaraan Gender

Subjek

Communication
 

Katalog

STUDI ETNOGRAFI VIRTUAL PESAN KAMPANYE #AMBILPILIHANMU TENTANG KESETARAAN GENDER PADA PENGIKUT AKUN INSTAGRAM @ZOYALOVERS
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

FELLICYA ANGELINA EFFENDI
Perorangan
Roro Retno Wulan
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Ilmu Komunikasi
Bandung
2021

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini