PENGARUH BUDAYA ORGANISASI DAN LINGKUNGAN KERJA NON FISIK TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI PT TELEKOMUNIKASI INDONESIA, Tbk WILAYAH TELEKOMUNIKASI PASURUAN

SHOFINA EL WARDAH

Informasi Dasar

123 kali
21.04.4602
658
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Penelitian ini didasari oleh kinerja karyawan yang menurun di PT Telekomunikasi Indonesia Wilayah Telekomunikasi Pasuruan sehingga target kinerja di perusahaan belum tercapai. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji, menganalisis dan mempelajari pengaruh budaya organisasi dan lingkungan kerja non fisik terhadap kinerja karyawan di PT Telekomunikasi Indonesia Wilayah Telekomunikasi Pasuruan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Teknik sampling yang digunakan adalah sampel jenuh dengan jumlah responden 44 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, kuesioner dan studi literatur.Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis deskriptif dan analisis regresi linear berganda. Berdasarkan hasil dari analisis deskriptif, budaya organisasi dalam kategori kuat serta lingkungan kerja non fisik dalam kategori baik begitu pula dengan dengan kinerja karyawan yang masuk dalam kategori tinggi. Berdasarkan hasil uji dalam penelitian ini menunjukkan bahwa budaya organisasi dan lingkungan kerja non fisik berpengaruh secara parsial dan simultan terhadap kinerja karyawan di PT Telekomunikasi Indonesia Wilayah Telekomunikasi Pasuruan dengan persentase 33% dan 67% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti oleh penelitian ini.

Kata Kunci: Budaya Organisasi, Lingkungan Kerja Non Fisik, Kinerja Karyawan.

Subjek

BUSINESS ADMINISTRATION
 

Katalog

PENGARUH BUDAYA ORGANISASI DAN LINGKUNGAN KERJA NON FISIK TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI PT TELEKOMUNIKASI INDONESIA, Tbk WILAYAH TELEKOMUNIKASI PASURUAN
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

SHOFINA EL WARDAH
Perorangan
SYARIFUDDIN
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Administrasi Bisnis
Bandung
2021

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini