Penelitian ini merupakan penelitian yang mengkaji nilai estetika pada buku foto “Ruang Ingatan” karya Yazid Albistami asal Bukittinggi dengan tema isu keluarga. Yazid Albistami menggunakan objek manusia, benda dan bayangan sebagai representasi dari pesan yang ingin di sampaikan di dalam buku foto karyannya. Hal ini ia lakukan sebagai bentuk curhatan yang tidak dapat tersampaikan secara langsung kepada keluarganya. Karya yang dibuat di dalam buku foto tersebut merupakan jenis fotografi seni. Tujuan adanya penelitian ini untuk mengetahui nilai estetika yang terkandung di dalam karya foto Yazid Albistami dalam buku foto “Ruang Ingatan” dan mengetahui cara seniman dalam menyampaikan pesan dalam buku foto “Ruang Ingatan”. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode deskriptif dan pendekatan kualitatif. Penulis mendapatkan data melalui proses wawancara, dokumentasi, dan studi literatur. Pada penelitian ini penulis menggunakan tujuh sampel karya pada buku foto ‘“Ruang Ingatan” sebagai objek penelitian. Hasil penelitian pada tujuh sampel karya tersebut terdapat nilai estetika yang terkandung seperti unsur-unsur rupa (garis, warna, ruang, gelap terang), dasar-dasar penyusunan (kontras, irama, gradasi), dan hukum penyusunan (keseimbangan, simplisitas, proporsi).
Kata kunci: fotografi, fotografi seni, nilai estetika, buku foto “Ruang Ingatan”