Jumlah pengangguran setiap tahun jumlahnya naik dan turun, jika dilihat dari data Badan Pusat Statistik (BPS) jumlah pengangguran di tahun 2021 bulan Agustus sebanyak 9.102.052. Dalam upaya mengurangi angka pengangguran tersebut, mengatasinya dengan membuat kewirausahaan sendiri. Menjalankan kewirausahaan tidak mudah, karena kegiatan tersebut harus disesuaikan dengan pengetahuan yang cukup, keberanian, dan juga minat.
Kewirausahaan adalah kegiatan yang dilakukan oleh seseorang dalam mencari keuntungan, dan menciptakan ide dan peluang baru. Media sosial terus berkembang mengikuti zaman, informasi-informasi atau pembelajaran tentang kewirausahaan dapat ditemukan di berbagai media sosial dalam bentuk gambar atau video. Dengan adanya media sosial, sering kali pada saat ingin menggunakannya terdapat layanan atau iklan yang menawarkan pembelajaran-pembelajaran tentang kewirausahaan. Pengetahuan kewirausahaan adalah sebuah ilmu yang mempelajari tentang bagaimana cara mengelola dan menjalankan sebuah bisnis untuk mencapai tujuannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh media sosial dan pengetahuan kewirausahaan yang mereka peroleh terhadap minat berwirausaha mahasiswa MBTI.
Metode penelitian yang digunakan di penilitian ini yaitu kuantitatif, dengan membuat kuesioner menggunakan google from disebarkan kepada 100 responden dengan kriteria mahasiswa MBTI Angkatan 2019 yang sudah mengambil mata kuliah proyek kewirausahaan. Penggunaan metode SEM PLS dikarenakan data tidak terdistribusi dengan normal.
Kata Kunci : Pengetahuan Kewirausahaan, Minat Berwirausaha Mahasiswa, Berwirausaha