Peningkatan brand awareness merupakan salah satu faktor penting dalam memperkuat posisi sebuah hotel di pasar yang kompetitif. Hotel Quest Prime Cikarang menyadari pentingnya strategi yang efektif untuk menarik perhatian calon pelanggan. Proyek Akhir ini bertujuan untuk mengembangkan strategi pengelolaan konten multimedia yang dapat meningkatkan brand awareness Hotel Quest Prime Cikarang. Pendekatan yang diusulkan mencakup optimalisasi konten desain grafis, foto, audio, video, copywriting dan media sosial yang sesuai dengan target audiens, serta penggunaan platform digital sebagai sarana promosi yang efektif. Melalui pengelolaan konten multimedia yang kreatif dan terstruktur, diharapkan Hotel Quest Prime Cikarang dapat lebih dikenal luas oleh masyarakat.
Kata kunci: konten multimedia, brand awareness, Hotel Quest Prime Cikarang.