MOTIF PENGGUNAAN JEJARING SOSIAL PATH DI KALANGAN MAHASISWA DI KOTA BANDUNG (Studi Fenomenologi Di Kalangan Mahasiswa Di Kota bandung)

BILQIS HIDAYATY

Informasi Dasar

88 kali
14.04.753
303.302 85
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Kemunculan media jejaring sosial telah menjadi fenomena di masyarakat. Seiring perkembangan jaman, jejaring sosial baru pun terus berdatangan. Salah satu jejaring sosial yang kini banyak digunakan adalah Path. Dilansir oleh www.tempo.com, pengguna Path di Indonesia merupakan jumlah terbanyak di dunia. Penelitian yang berjudul “Motif Penggunaan Path Di Kalangan Mahasiswa Di Kota Bandung” bertujuan untuk mengetahui apa motif yang melatarbelakangi pengguna menggunakan jejaring sosial Path. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode yang digunakan adalah fenomenologi. Fokus penelitian ini adalah untuk mengetahui motif yang melatarbelakangi pengguna, interaksi pengguna, serta makna yang dibangun pengguna terhadap jejaring sosial Path. Teknik pengumpulan data yang digunakan ialah wawancara mendalam dan observasi. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa motif yang melatarbelakangi pengguna menggunakan Path berbeda-beda, yaitu motif privasi, eksistensi diri, pemanfaatan path dan imitasi. Selain itu interaksi yang terjalin antara pengguna dengan temannya bergantung pada tingkat kedekatan hubungan interpersonal mereka, serta terdapat dua makna yang dibangun pengguna terhadap Path yaitu sebagai media narsisme dan sebagai hiburan.

Kata Kunci: Path, Motif, Fenomenologi

Subjek

ONLINE SOCIAL NETWORKS
 

Katalog

MOTIF PENGGUNAAN JEJARING SOSIAL PATH DI KALANGAN MAHASISWA DI KOTA BANDUNG (Studi Fenomenologi Di Kalangan Mahasiswa Di Kota bandung)
 
134p.: pdf file.; daftar pustaka + lam.
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

BILQIS HIDAYATY
Perorangan
Hadi Purnama
 

Penerbit

Universitas Telkom, Ilmu Komunikasi
Bandung
2014

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini