KESENIAN ANGKLUNG PADAENG SEBAGAI MEDIA PROMOSI BUDAYA INDONESIA(Studi Kasus pada Pertunjukan Bambu Petang di Saung Angklung Udjo sebagai Media Promosi Budaya Indonesia)

MARTHA SOVIANNA

Informasi Dasar

194 kali
14.04.447
302.23
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Angklung sebagai alat musik yang lekat dengan kebudayaan Sunda terbagi menjadi dua jenis, yaitu angklung tradisional dan angklung modern atau padaeng yang bertangga nada diatonis. Angklung tradisional biasa digunakan dalam ritual atau upacara adat, sedangkan angklung padaeng lebih sering ditampilkan dalam bentuk pagelaran seni. Melalui pagelaran seni tersebut, kesenian angklung padaeng berperan sebagai media promosi budaya yang mengkomunikasikan pesan dan nilai-nilai kultural secara implisit. Fokus penelitian mengarah pada kesenian angklung padaeng sebagai media promosi budaya Indonesia. Pertanyaan penelitian yang ingin diangkat meliputi fungsi komunikasi, pesan, dan nilai-nilai sosial yang ingin disampaikan melalui seni angklung padaeng dalam Pertunjukan Bambu Petang di Saung Angklung Udjo, Bandung. Penulisan dalam skripsi ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Data bersumber dari wawancara dengan informan yang dipilih secara purposif, observasi partisipatif moderat, studi pustaka, dan dokumentasi. Data dianalisis menggunakan model Miles dan Huberman yang terdiri dari tahap pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Validitas data menggunakan teknik triangulasi sumber. Kesimpulan penelitian menunjukkan bahwa Pertunjukan Bambu Petang memiliki tujuan untuk menghibur audiens dan menginformasikan kekayaan budaya Indonesia yang dibawakan dengan penuh suka cita. Lebih jauh lagi, misi penting yang ingin disampaikan adalah menjadikan musik angklung sebagai musik perdamaian karena angklung kaya akan nilai moral yang merepresentasikan karakter masyarakat Indonesia.

Kata kunci: angklung padaeng, promosi budaya, fungsi komunikasi, pesan, nilai sosial

Subjek

MEDIA OF COMMUNICATION
PROMOTION, CULTURE

Katalog

KESENIAN ANGKLUNG PADAENG SEBAGAI MEDIA PROMOSI BUDAYA INDONESIA(Studi Kasus pada Pertunjukan Bambu Petang di Saung Angklung Udjo sebagai Media Promosi Budaya Indonesia)
 
119p.: pdf file.; daftar pustaka + lam.
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

MARTHA SOVIANNA
Perorangan
Idola Perdini Putri
 

Penerbit

Universitas Telkom, Ilmu Komunikasi
Bandung
2014

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini